Ikan-Ikan yang Sebaiknya Tidak Kita Konsumsi
Sobat Quki suka makan ikan? Quki sendiri suka makan ikan nih!
Emang deh ya, ikan itu termasuk makanan yang cukup bermanfaat bagi kita, soalnya ikan mengandung banyak nutrisi yang diperlukan tubuh seperti protein, lemak baik, vitamin, dan juga mineral.
Tapi tahu tidak sih? Ternyata ada beberapa jenis ikan yang sebaiknya tidak kita konsumsi. Kenapa eh kenapa, karena ternyata ikan-ikan tersebut mengandung sesuatu yang berbahaya buat tubuh kita sebagai manusia.
Penasaran?
Nih Quki bagi informasinya ya!
Ikan Pedang
Ikan pertama yang tidak boleh kita konsumsi adalah ikan pedang atau ikan todak. Karena rupanya ikan todak ini kandungan merkuri dalam tubuhnya sangat tinggi. Apalagi semakin besar dan tua, kandungan merkuri dalam ikan ini tidak akan berkurang.
Ikan Kakap Chili
Ikan kedua yang sebaiknya tidak kita konsumsi adalah ikan yang banyak dinikmati oleh para pecinta kuliner laut, yaitu ikan kakap chili.
Emang sih, karena tekstur daging ikan ini lembut seperti mentega tak heran kalau rasanya sangat lezat. Tapi lezat-lezat gitu juga rupanya berbahaya, karena di dalam tubuhnya terkandung merkuri dalam jumlah yang banyak!
Ikan Gindara (Escolar)
Sebetulnya ikan gindara ini boleh-boleh saja dikonsumsi. Tapi alangkah baiknya tidak dikonsumsi lebih dari 6 ons setiap harinya.
Kenapa?
Karena ikan gindara ini mengandung lemak gempylotoxin. Nah, lemak gempylotoxin yang membuat daging ikan gindara ini menjadi lebih sedap rupanya bisa menyebabkan gangguan pencernaan dan diare kalau dikonsumsi banyak-banyak.
Siapa sih yang bisa tahan untuk mencicipi sedikit daging ikan yang justru rasanya sangat enak?
Nah, ikan gindara ini bisa memikat lidah Sobat Quki. Enak sih enak, tapi berbahaya juga. Kita jadi dibikin dilema gitu jadinya š
Ikan Hiu
Ikan hiu ternyata mengandung merkuri tinggi juga, dan karenanya tentu mengonsumsi daging ikan hiu (termasuk siripnya) menjadi berbahaya.
Beberapa spesies hiu juga dilindungi lho. Makanya, mengonsumsi ikan hiu sama artinya dengan kita merusak ekosistem laut. Hal ini dikarenakan ikan hiu adalah predator puncak yang memiliki peran penting untuk menjaga ekosistem laut. Jika tidak ada hiu, populasi ikan yang dimangsa hiu akan semakin banyak dan bisa mengganggu keseimbangan alam.
Ikan Mahi-Mahi
Ikan mahi-mahi bisa menimbulkan racun yang bisa menyebabkan alergi jika tidak disimpan dengan baik. Kandungan racun yang ada di dalam ikan mahi-mahi ini berasal dari asam amino histidin yang dipecah oleh bakteri.
Mengonsumsi ikan mahi-mahi dengan tidak baik bisa menyebabkan keracunan histamine. Ciri-ciri sebelumnya adalah saat dimasak ikan mahi-mahi ini beraroma busuk.
Ikan Tuna Sirip Biru
Tuna sirip biru merupakan jenis ikan tuna dengan harga paling mahal lho. Rasanya juga enak dan bergizi tinggi. Tapi kita sebaiknya tidak mengonsumsi ikan tuna jenis ini dikarenakan termasuk hewan yang dilindungi dan merupakan spesies terancam punah. Jadi, kalau kita ingin makan ikan tuna, sebaiknya mengonsumsi ikan tuna bukan dari jenis sirip biru ya!
Nah, itulah mereka, Sob, jenis-jenis ikan yang sebaiknya tidak boleh kita konsumsi. Ada yang mengandung unsur-unsur berbahaya, ada juga yang lebih karena faktor terancam punah. Semoga informasi ini bermanfaat ya! [] Quki Chan
0 Comments